Senin, 03 Maret 2014

Perbedaan Kurikulum 2013 dan KTSP

Perbedaan Kurikulum 2013 dan KTSP

4 maret 2014


buku 
Kurikulum 2013 sudah diimplementasikan pada tahun pelajaran 2013/2014 pada sekolah-sekolah tertentu (terbatas). Kurikulum 2013 diluncurkan secara resmi pada tanggal 15 Juli 2013. Sesuatu yang baru tentu mempunyai perbedaan dengan yang lama. Begitu pula kurikulum 2013 mempunyai perbedaan dengan KTSP. Berikut ini adalah perbedaan kurikulum 2013 dan KTSP
No
Kurikulum 2013
KTSP
1 SKL  (Standar Kompetensi Lulusan) ditentukan terlebih dahulu, melalui Permendikbud No 54 Tahun 2013. Setelah itu baru ditentukan Standar Isi, yang bebentuk Kerangka Dasar Kurikulum, yang dituangkan dalam Permendikbud No 67, 68, 69, dan 70 Tahun 2013 Standar Isi ditentukan terlebih dahulu melaui Permendiknas No 22 Tahun 2006. Setelah itu ditentukan SKL (Standar Kompetensi Lulusan) melalui Permendiknas No 23 Tahun 2006
2 Aspek kompetensi lulusan ada keseimbangan soft skills dan hard skills yang meliputi aspek kompetensi sikap, keterampilan, dan pengetahuan lebih menekankan pada aspek pengetahuan
3 di jenjang SD Tematik Terpadu untuk kelas I-VI di jenjang SD Tematik Terpadu untuk kelas I-III
4 Jumlah jam pelajaran per minggu lebih banyak dan jumlah mata pelajaran lebih sedikit dibanding KTSP Jumlah jam pelajaran lebih sedikit dan jumlah mata pelajaran lebih banyak dibanding Kurikulum 2013
5 Proses pembelajaran setiap tema di jenjang SD dan semua mata pelajaran di jenjang SMP/SMA/SMK dilakukan dengan pendekatan ilmiah (saintific approach), yaitu standar proses dalam pembelajaran terdiri dari Mengamati, Menanya, Mengolah, Menyajikan, Menyimpulkan, dan Mencipta. Standar proses dalam pembelajaran terdiri dari Eksplorasi, Elaborasi, dan Konfirmasi
6 TIK (Teknologi Informasi dan Komunikasi) bukan sebagai mata pelajaran, melainkan sebagai media pembelajaran TIK sebagai mata pelajaran
7 Standar penilaian menggunakan penilaian otentik, yaitu mengukur semua kompetensi sikap, keterampilan, dan pengetahuan berdasarkan proses dan hasil. Penilaiannya lebih dominan pada aspek pengetahuan
8 Pramuka menjadi ekstrakuler wajib Pramuka bukan ekstrakurikuler wajib
9 Pemintan (Penjurusan) mulai kelas X untuk jenjang SMA/MA Penjurusan mulai kelas XI
10 BK lebih menekankan mengembangkan potensi siswa BK lebih pada menyelesaikan masalah siswa
Itulah beberpa perbedaan Kurikulum 2013 dan KTSP. Walaupun kelihatannya terdapat perbedaan yang sangat jauh antara Kurikulum 2013 dan KTSP, namun sebenarnya terdapat kesamaan ESENSI Kurikulum 2013 dan KTSP. Misal pendekatan ilmiah (Saintific Approach) yang pada hakekatnya adalah pembelajaran berpusat pada siswa. Siswa mencari pengetahuan bukan menerima pengetahuan. Pendekatan ini mempunyai esensi yang sama dengan Pendekatan Keterampilan Proses (PKP).  Masalah pendekatan sebenarnya bukan masalah kurikulum, tetapi masalah implementasi yang tidak jalan di kelas. Bisa jadi pendekatan ilmiah yang diperkenalkan di Kurikulum 2013 akan bernasib sama dengan pendekatan-pendekatan kurikulum terdahulu bila guru tidak paham dan tidak bisa menerapkannya dalam pembelajaran di kelas.

Jumat, 13 Desember 2013

my idola


Idola adalah tokoh yang disorot banyak orang karena prestasinya yang prima. Seorang banyak yang berlomba menjadi idola, namun hanya segelintir yang memiliki formula sebagai idola sejatilah yang nantinya akan tampil sebagai pemenang.


Seorang idola bisa menjadi inspirator bagi penggemarnya dalam segala hal. Baik berpengaruh bagi perilaku atau gaya hidup seseorang. Remaja merupakan mayoritas utama dalam hal meniru gaya berpakaian, penampilan maupun gaya rambut. Hal tersebut terjadi karena secara psikologis usia remaja memiliki karateristik tertentu yang mereka sukai atau mereka ingin miliki. Misalnya seorang perempuan yang mengidolakan Ariel Peterpan karena wajahnya yang tampan dan suara seraknya yang khas. Atau mengidolakan Beyonce yang memiliki tubuh yang seksi dan bermimpin menjadrinya.

Jumat, 10 Mei 2013

soal tik kelas XI


SOAL LATIHAN MID SEMESTER TIK KELAS XI

Materi : Microsoft Office Excel

A. Pilihlah salah satu pilihan jawaban yang kamu anggap paling benar.

Micorsoft Office Excel 

1.Suatu daerah pada worksheet yang berbentuk segi empat dan merupakan tempat kumpulan   beberapa sel disebut ….
a. sheet
b. column
c. range
d. pointer
e. gridline
2.Tombol manajemen berkas dokumen pada Microsof Office Excel berbentuk bulat dengan logo Office di tengahnya disebut .…
a. Excel Options
b. Office Button
c. Ribbon
d. Tilte Bar
e. Toolbar
3.Salah satu cara menyimpan wordbook pada excel adalah dengan menggunakan ….
a. Ctrl+B
b. Ctrl+P
c. Ctrl+C
d. Ctrl+V
e. Ctrl+S
4.Berikut ini yang merupakan alamat sel, yaitu .…
a. 84
b. 3F
c. B5
d. BB
e. F0
5.Ikon “save”, “redo”, dan “undo” merupakan bagian menu dari ….
a. Ribbon
b. Office Button
c. Status Bar
d. Quick Access Toolbar
e. Titlebar
6.Untuk mengubah satuan ukuran di dalam Excel, digunakan perintah ….
a. Start–Setting–Control Panel–Regional–Currency
b. Tools–Options–Print
c. Office Button–Open
d. Office Button–Excel Options–Save–Default File Location
e. Office Button–Excel Options–Advanced–Display–Ruler Units
7.Ikon “Undo” berfungsi ….
a. mencetak dokumen
b. menyimpan dokumen
c. membuka file
d. memotong bagian dari dokumen
e. membatalkan pengerjaan
8.Ctrl+P adalah shortcut key untuk memunculkan kotak dialog ….
a. Page setup
b. Customize
c. Heater
d. Format cells
e. Print
9.Fungsi dalam Excel yang digunakan menghitung rata-rata dari sekelompok nilai ….
a. SUM
b. AVERAGE
c. MAX
d. MIN
e. IF
10.Untuk memindahkan atau menyalin worksheet, menu yang harus dipilih setelah klik kanan pada tab sheet adalah ….
a. Delete
b. Rename
c. Select all sheet
d. Move or copy
e. Paste
11.Untuk memberi bingkai pada sel, menu yang harus dipilih pada kotak dialog Format Cells adalah ….
a. Number
b. Alignment
c. Borders
d. Font
e. Fill
12.Menu yang harus dipilih untuk memperlebar atau mempersempit ukuran kolom pada worksheet adalah ….
a. Insert Sheet Column
b. Insert Sheet
c. Borders
d. Row Height
e. Column Widht
13.Untuk menambah baris dalam Excel, perintah yang diklik pada menu Insert adalah ….
a. Insert Cells
b. Insert Sheet Rows
c. Insert Sheet Column
d. Insert Sheet
e. Insert Name
14.Berikut merupakan tombol yang digunakan dalam memformat teks agar menjadi miring, yaitu ….
a. Ctrl+B
b. Ctrl+I
c. Ctrl+U
d. Ctrl+S
e. Ctrl+O
15.Pengertian dari range adalah ….
a. pertemuan antara worksheet
b. pertemuan antara workbook
c. kumpulan sel sembarang
d. kumpulan sel berbentuk persegi panjang
e. pertemuan antara garis dan kolom
    B. Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut dengan singkat dan jelas.
    1. Sebutkan kegunaan dari program Microsoft Excel.
    2. Sebutkan menu-menu yang terdapat pada Microsoft Excel dan fungsinya.
    3. Jelaskan bagaimana langkah-langkah membuat file excel dan menyimpannya.
    4. Jelaskan bagaimana cara membuat formula pada Microsoft Excel.
    5. Jelaskan cara menyalin (copy) dan menempel (paste) dalam Excel.
    About these ads
      About these ads

      Jumat, 19 April 2013

      Kisi – kisi Ulangan Semester 2 Sejarah

      1. Golongan Muda
      # Soekarni
      # Jusuf Kunto
      # Chaerul Saleh
      # Shodancho Singgih, perwira PETA dari Daidan I Jakarta sebagai pimpinan rombongan penculikan.
      # Shodancho Sulaiman
      # Chudancho Dr. Soetjipto
      # Chudancho Subeno sebagai pemimpin Cudan Rengasdengklok (setingkat kompi)
      # Honbu (staf) yang dipimpin oleh Budancho Martono.
      Mereka menculik Moh. Hatta dan Soekarno ke Rengasdengklok agar melakukan proklamasi kemerdekaan secepatnya. Sedangkan golongan tua menginginkan proklamasi kemerdekaan melalui PPKI.
      2. Sidang pertama PPKI dan Keputusannya
      Dilaksanakan pada 18 Agustus 1945
      Pada sidang pertama ini PPKI menghasilkan suatu kesepakatan tentang naskah pembukaan Undang Undang Dasar 1945, memilih presiden dan wakil presiden pertama (Ir. Soekarno dan Moh. Hatta) dan untuk sementara waktu Presiden dibantu oleh sebuah Komite Nasional Indonesia.
      3. Pergantian Kabinet Pada Masa Demokrasi Liberal
      a. Kabinet Natsir (6 September 1950 – 20 Maret 1951)
      b. Kabinet Sukiman (27 April 1951 – 3 Februari 1952)
      c. Kabinet Wilopo (3 April 1952 – 2 Juni 1953)
      d. Kabinet Ali I/Ali-Wongso (30 Juli 1953 – 24 Juli 1955)
      e. Kabinet Burhanuddin Harahap (12 Agustus 1955 – 3 Maret 1956)
      f. Kabinet Ali II (24 Maret 1956 – 9 April 1957)
      g. Kabinet Djuanda (9 April 1957 – 5 Juli 1959)
      4. Dekrit Presiden
      Pada tanggal 5 Juli 1959, jam 17.00 WIB presiden mengeluarkan Dekrit yang berisi :
      1. Pembubaran Konstituante
      2. Berlakunya kembali UUD 1945 dan tidak berlakunya lagi UUDS 1950
      3. Pembentukan MPRS yang terdiri atas anggota DPR, utusan daerah dan golongan-golongan serta pembentukan DPAS.
      5. Peran masing – masing daerah dalam mempertahankan Kemerdekaan Indonesia (Aceh dan Sumatera)
      Aceh
      Berita proklamasi disambut Aceh dengan membentuk API pada 6 Oktober 1945. Organisasi tersebut mengambil alih markas tentara Jepang dan mengibarkan bendera merah putih di Langsa, Banda Aceh, Ule Lhe.
      24 November 1945 tentara Jepang menyerang Lhokseumawe dan menyerah pada pemuda Aceh dan menyerahkan senjata.
      16 Juni 1948 Said Mohammad Alhabsyi selaku panitia pengumpulan dana untuk membeli pesawat berhasil mengumpulkan dana US$130.000
      20 Agustus 1948 Juned Yusuf dan beberapa orang lagi berhasil mengumpulkan 20 Kg emas dan sejumlah uang.
      Pembelian pesawat di Singapura dibawag pimpinan Wiweko Supomo. Pesawat tersebut dinamai 001 Seulawah (gunung emas) tiba di Indonesia pada oktober 19548.
      Pada masa Agresi Militer II, pesawat tersebut berada di India untuk perbaikan besar. Setelah selesai, terjadi Blokade di Belanda lalu dioperasikan di Burma. Hasil dari operasi tersebut digunakan untuk membeli obat, senjata dan dua pesawat lagi (RI 007 dan RI 009). Wah, ternyata Indonesia punyak pesawat James Bond jugak ya. Heheheh…..
      Sumatera Utara
      13 Oktober 1945 didirikan Barisan Pemuda Indonesia yang dipimpin Achmad Tahir. Tindakannya mengambil alih gedung-gedung pemerintah dan merebut senjata Jepang.
      9 Oktober 1945 Kedatangan pasukan Sekutu membuat situasi kota Medan Panas (bukan karena iklim ya). Namun karena Provokasi-provokasi yang dilakukan Belanda sehingga meletuslah pertempuran Medan Area.
      9 Mei 1947 Di Sibolga, rakyat berjuang mengusir kapal Belanda. Peringatan Residen Tapanuli, dr. F.L. Tobing agar kapal tersebut meninggalkan perairan Sibolga paling lambat tanggal 12 Mei 1947 pada pukul 10.00 WIB tidak dipenuhi. Sehingga terjadi pertempuran hebat antara Belanda dengan Komando Pasukan Khusus.
      6. Perjanjian Roem-Royen
      Tercapai kesepakatan antara Indonesia-Belanda. Pihak RI antara lain memerintahkan untuk menghentikan perang gerilya dan akan turut dalam KMB dengan maksud mempercepat penyerahan kedaulatan yang sungguh-sungguh dan lengkap pada negara Indonesia Serikat tanpa bersyarat.
      7. KMB dan Hasilnya
      KMB diadakan di Den Haag pada tanggal 23 Agustus – 2 November 1949dengan UNCI sebagai penengahnya. Delegasi Belanda dipimpin oleh Van Marseven dan ketua konferensi adalah Perdana Menteri Belanda Wilian Dress. Hasil dari KMB adalah :
      a. Belanda mengakui RJS sebagai negara yang merdeka dan berdaulat.
      b. Status Irian Barat akan dibicarakan 1 tahun setelah penyerahan kedaulatan.
      c. RIS dan Negeri Belanda akan disatukan dalam Uni-Indonesia-Belanda yang diketuai oleh Ratu Belanda.
      d. RIS mengembalikan hak milik dan memberikan hak konsesi dan izin baru bagi perusahaan-perusahaan Belanda.
      e. RIS harus mengganti biaya yang dikeluarkan Belanda selama berada di Indonesia sebesar 4.418 miliar gulden
      8. Pembebasan Irian Barat
      a) Perjuangan Diplomatik
      b) Konfrontasi Ekonomi
      c) Tri Komando Rakyat
      9. Konfrontasi Ekonomi
      a. Mengadakan pemogokan total oleh buruh-buruh yang bekerja di perusahaan-perusahaan Belanda pada tanggal 2   Desember 1957
      b. Mearang beredarnya semua media dan film yang menggunakan bahasa Belanda
      c. Melarang pesawat – pesawat milik KLM Belanda mendarat dan terbang di atas wilayah Indonesia
      d. Melarang aktivitas konsuler Belanda di Indonesia pada tanggal 2 Desember 1957
      e. Melakukan pengambilalihan dan Nasionalisasi perusahaan – perusahaan Belanda di Indonesia yang dilakukan oleh para buruh yang bekerja di perusahan tersebut.
      10. Gencatan Senjata Indonesia-Belanda
      a. Slambat-lambatnya pada tanggal 1 oktober 1962, penguasaan atas Irian Barat dipegang oleh pemerintah sementara PBB atau UNTEA dengan ketua Dr. Jalal Abdoh dari iran yang akan tiba di Irian Barat untuk menerima penyerahan kekuasaan dati pemerintah Belanda
      b. UNTEA akan menggunakan tenaga yang berasal dari Indonesia yaitu Mr. Sujarwo Condronegoro, penduduk Irian Barat dan sisa pegawai Belanda.
      c. Pasukan Indonesi yang sudah ada di Irian Barat tetap berada disana, namun berada dibawah kekuasaan UNTEA.
      d. Angkatan perang Belanda secara bertahap dikembalikan ke negerinya.
      About these ads
      KISI-KISI BAHASA INGGRIS
      KELAS XI IPA/IPS

       1. EXPRESSING LOVE AND EXPRESSING SADNESS
      Mengenai ekspresi/ kalimat untuk mengungkapkan cinta dan kesedihan. Bentuk soal yang digunakan adalah melengkapi rumpang dalam sebuah dialog atau memahami sebuah dialog.
      2. EXPRESSING AGREEMENT  AND DISAGREEMENT
      Mengenai ekspresi/ kalimat untuk menyatakan kesetujuan | ketidak-setujuan. Bentuk soal yang digunakan adalah melengkapi rumpang dalam sebuah dialog atau memahami sebuah dialog.
      3. EXPRESSING OPINION
      Mengenai ekspresi/ kalimat untuk menanyakan dan mengungkapkan pendapat. Bentuk soal yang digunakan adalah melengkapi rumpang dalam sebuah dialog atau memahami sebuah dialog.
      3. NARRATIVE TEXT
      Pemahaman cerita, struktur teks dan tujuan teks naratif
      4. HORTATORY TEXT
      Pemahaman isi dan struktur sebuah teks hortatory beserta dengan tujuannya.
       5. SPOOF TEXT
      Pemahaman cerita, struktur teks dan tujuan teks spoof
      6. SENTENCE CONNECTORS SHOWING CONDITION
      Mengenai pemakaian  if, unless, otherwise, only if, even if sebagai conjunction dalam sebuah kalimat.
      7. READING COMPREHENSION
      Mengenai ide pokok, kalimat utama, dan isi dari sebuah teks
                                                         KISI KISI KIMIA 
                                              UJIAN SEMESTER GENAP
       Soal Pilihan Ganda
      1     Siswa dapat menentukan letak unsure dalam system periodic berdasarkan nomor atom dan jumlah netron atom tersebut
      2     Siswa dapat menentukan keempat bilangan kuantum suatu atom berdasarkan nomor massa dan jumlah netron dalam atom
      3     Siswa dapat menentukan konfigurasi electron suatu atom berdasarkan jumlah electron dalam suatu ion
      4     Berdasarkan rumus molekul dan nomor atom penyusun molekulnya, ssiwa dapat menentuka bentuk molekulnya
      5     Berdasarkan struktur lewis molekulnya, siswa dapat menentukan jumlah pasangan electron ikatan dan pasangan electron bebasnya
      6     Siswa dapat menentukan jenis hibridisasinya berdasarkan rumus molekul dan nomor atom penyusun molekulnya
      7     Berdasarkan harga entalpi pembentukan yang diketahui, siswa dapat menentukan persamaan termokimianya
      8     Siswa dapat menghitung kalor reaksi sejumlah mol zat yang terlibat dalam reaksi berdasarkan persamaan termokianya
      9     Menentukan zat yang memiliki ikatan hydrogen, berdasarkan beberapa rumus molekul suatu zat
      10   Siswa dapat menerapkan Hukum Hess untuk menghitung entalpi reaksi dari beberapa data reaksi termokimia
      11   Berdasarkan data hasil percobaan, siswa dapat menentukan ordo reaksi totalnya
      12   Berdasarkan data energy ikatannya, siswa dapat menentukan entalpi suatu reaksi
      13   Siswa dapat menghitung kemolaran larutan berdasarkan massa zat yang dilarutkan dalam volume tertentu larutan
      14   Siswa dapat menentukan rumus laju reaksinya berdasarkan data hasil percobaan laju reaksi
      15   Siswa dapat menerapkan azas Le Chatelier untuk menentukan arah pergeseran reaksi
      16   Berdasarkan data laju reaksi, siswa dapat menentukan factor yang mempengaruhi laju reaksinya
      17   Siswa dapat menghitung harga Kp berdasarkan reaksi kesetimbangan dan jumlah mol awal yang direaksikan
      18   Berdasarkan persamaan reaksi kesetimbangannya, siswa dapat menentukan rumus kesetimbangannya
      Soal Uraian
      19   Siswa dapat menentukan:
      a)        Diagram orbitanya
      b)        Keempat bilangan kuantum electron terluarnya
      Berdasarkan nomor massa dan nomor atom yang diketahui
      20   Siswa dapat menentukan:
      a)        Persamaan termokimianya
      b)        Kalor reaksinya
      Berdasarkan pernyataan reaksi pembakaran sejumlah tertentu gas dan kalor reaksi yang dihasilkannya
      21   Siswa dapat menentukan:
      a)        Ordo reaksi total
      b)        Rumus laju reaksi
      c)        Harga tetapan laju reaksi
      Berdasarkan data hasil percobaan laju reaksi
      22   Siswa dapat menentukan:
      a)        Harga Kc
      b)        Harga Kp
      c)        Cara untuk memaksimalkan perolehan zat
      Berdasarkan sejumlah mol zat yang bereaksi dan persamaan reaksi kesetimbangannya